Perawatan pleci agar cepat buka paruh dan ngeroll - Supaya pleci cepat buka paruh, hal pertama yang perlu diperhatikan adalah dengan memilih burung pleci berkelamin jantan. Sebab pleci inilah yang mampu ngeroll atau membuka paruhnya. Ada dapat memilih pleci jantan di pasar burung. Jika Anda sudah memilih pleci jantan, bisa langsung menuju tips dan trik perawatan pleci agar cepat buka paruh.
Baca juga: Perawatan Pleci Harian Supaya Lebih Mudah Gacor |
Tahapan Merawat Agar Cepat Buka Paruh
1. Stop Memberikan Makanan Buah dan Voer
Perawatan pleci agar cepat buka paruh yang pertama adalah dengan menghentikan pemberian makanan pleci berupa buah dan voer. Anda bisa mengganti makanan burung pleci dengan cara memberikan ulat kandang. Untuk mendapatkan ulat kandang, Anda bisa memperolehnya di toko yang menjual pakan burung. Pastikan untuk tidak salah memberikan pakan ulat dan bukan ulat hongkong. Anda bisa memberikan ulat kandang memakai takaran ½ wadah cepuk yang berukuran kecil.
2. Memberi Pleci Susu di Siang Hari
Selain menyetop pemberian makanan voer dan buah, tips merawat pleci supaya cepat buka paruh dan ngeroll lainnya adalah dengan memberikan pleci susu kental manis di siang harinya.
3. Tahap Penjemuran
Perawatan pleci agar cepat buka paruh selanjutnya tak hanya diperhatikan dalam hal pemberian pakan saja, melainkan juga dari tahap penjemuran. Untuk menjemur burung pleci, pastikan Anda melakukannya di jam 5 pada pagi hari hingga jam 1 di siang hari. Untuk pemberian pakan sendiri bisa diatur dan bertahap.
4. Mengangin-anginkan Pleci
Sesudah penjemuran dilakukan, tahap perawatan pleci agar cepat buka paruh berikutnya adalah dengan mengangin-anginkan burung kemudian lakukan tahap pemasteran pleci. Adapun kuncinya yaitu dengan cara melakukan pemasteran bersama burung yang suara keras dan bukan dengan burung yang suaranya kecil. Adapun waktu minimal pemasteran yang dilakukan pada perawatan pleci agar cepat buka paruh adalah 1 jam.
5. Jangan Mengerodong Pleci
Agar perawatan pleci agar cepat buka paruh berhasil, hal yang sebaiknya dilakukan adalah dengan tidak mengerodong burung pleci. Usahakan untuk membiarkan pleci di malam hari tanpa kerodong lalu menggantungnya di area yang lebih tinggi.
Untuk melakukan perawatan pleci agar cepat buka paruh di atas sebaiknya dilakukan dengan rutin dan teratur. Selain itu, bila pleci sudah dapat membuka paruhnya serta mau ngeroll, maka saatnya untuk mengganti menu makanan memakai buah pisang, madu di malam hari, susu di siang hari, ulat kandang sebanyak 1 sdt.
Burung pleci merupakan sejenis burung yang kian banyak digemari para pencinta burung kicauan. Sebab burung ini memiliki kelebihan yakni mudah ngeroll dan berkicau. Jadi, tak heran jika burung pleci seringkali diikutsertakan dalam lomba. Demikian tips perawatan pleci agar cepat buka paruh dengan mudah dan benar untuk Anda!