Tips cara merawat ciblek mabung dengan benar - Ciblek mabung merupakan periode yang umumnya terjadi pada setiap burung, tak hanya burung ciblek saja. Di mana semua jenis burung pastinya akan mengalami proses mabung maupun proses pergantian bulu. Maka dari itu, Anda sebagai pemiliknya perlu memperhatikan burung ciblek kesayangan saat sedang masa mabung. Sebab umumnya ketika burung sedang mabung akan muncuk perubahan psikologis si burung tersebut khususnya burung yang ada dalam sangkar. Untuk itulah, kami berikan tips merawat ciblek mabung dengan tepat.
Baca juga: 5 Cara Merawat Cucak Ijo Lomba Agar Gacor Terus |
Cara merawat ciblek mabung tentunya tidak dilakukan asal-asalan, sebab agar burunrg lebih nyaman kita harus bisa melakukan perawatan dengan tepat pada burung ini. Jika salah dalam hal perawatan bisa saja burung menjadi gemar loncat-loncat dan suaranya menjadi macet. Agar tidak salah dalam hal perawatan, berikut cara perawatan ciblek mabung untuk Anda:
1. Memakai Kerodong
Ketika burung ciblek kesayangan Anda sedang mabung, sebaiknya tutup kandang dengan memakai kerodong. Cara merawat ciblek mabung ini bisa dilakukan dengan waktu yang cukup lama terkecuali ketika Anda memberikan pakan serta melakukan penggantian air. Hindari kandang yang kotor supaya burunrg pun tidak mudah terkena penyakit berbahaya. Akan tetapi jika Anda mempunyai bentuk sangkar yang spesial dimana alasnya dapat diambil dan dibuka, tentunya lebih mempermudah Anda dalam membersihkan kandang dengan tidak perlu membuka kerodong kandang.
2. Pemberian Pakan Ciblek
Cara merawat ciblek mabung selanjutnya adalah pemberian pakan burrung. Anda bisa memberinya ekstra food, contohnya ulat kandang atau kroto maupun yang lainnya. Adapun pemberian pakan ini ada baiknya dilakukan tidak terlalu sering atau sesekali saka. Maka dari itu, Anda dapat memberikan pakan burrung berjumlah lebih banyak daripada biasanya supaya meminimalisir gangguan. Cara merawat ciblek mabung dalam hal perawatan ini sebaiknya dilakukan 3 kali seminggu.
3. Pemberian Vitamin dan Suplemen
Cara merawat ciblek mabung berikutnya adalah dengan pemberian vitamin dan suplemen. Seperti kita ketahui burrung ciblek ketika sedang mabung pastinya keadaan tubuhnya tidak stabil, sehingga memerlukan makanan bergizi seperti suplemen dan vitamin sebagai makanan pelengkap. Dengan tenaga yang sudah dikuras terlalu banyak ketika mabung, membuat kita perlu menyediakan makanan berjumlah lebih banyak.
4. Perawatan Rutin
Ketika burung sedang mabung, memang tidak memerlukan perawatan rutin dengan ketat. Pastikan Anda hanya memandikan burrung ciblek sekali dalam seminggu atau bisa saja sekitar tiap 10 hari.
5. Tahap Mastering
Cara merawat ciblek mabung berikutnya adalah tahap mastering atau pemasteran. Ketika sedang mabung, ciblek ataupun jenis burung lainnya umumnya lebih mudah menerima suara masterannya. Biasanya mereka pun lebih mudah menerima memori. Maka dari itu, Anda bisa memberikan isian suara tambahan atau tahap pemasteran dengan rutin.
Itulah beberapa langkah cara merawat ciblek mabung dengan tepat. Anda bisa melakukan cara-cara di atas untuk mengatasi ciblek kesayangan Anda ketika sedang mabung agar burung pun normal kembali. Pastikan untuk tidak memberinya banyak tekanan sebab ciblek bisa saja mengalami stres dan macet!